Ruam popok merupakan iritasi berupa ruam berwarna kemerahan dan mengilat di area kulit bayi tertentu. Area yang dapat mengalami kondisi satu ini adalah bagian yang tertutup popok. Kondisi ini juga biasa disebut sebagai diaper rash. Apa saja cara mengatasi ruam popok pada bayi? Berikut informasi lengkapnya.
5 Cara Mengatasi Ruam Popok Pada Bayi
Ruam popok sebenarnya bukan kondisi serius, tetapi Anda jangan sampai menyepelekannya. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengobatinya, di antaranya adalah:
- Rutin mengganti popok bayi.
- Jaga agar kulit bayi selalu kering dan bersih.
- Ganti popok dengan merek lain.
- Pastikan ukuran popok pas untuk bayi.
- Gunakan baby cream untuk penanganan pertama.
Kapan Harus ke Dokter?
Meskipun ruam popok dapat diatasi dengan beberapa cara alami, tetapi ada kalanya bayi harus dibawa ke dokter. Apabila si kecil mengalami tanda di bawah ini, segera bawa ke dokter anak untuk penanganan lebih lanjut.
- Gejala ruam popok lebih parah dari biasanya
- Meskipun sudah diobati, tetapi kondisi ruam tak kunjung membaik.
- Ruam menghasilkan bintik berisi cairan.
- Bayi kesakitan ketika buang air besar maupun kecil.
- Ruam muncul disertai demam.
Ruam popok memang dapat berujung pada iritasi kulit. Anda dapat mengonsultasikannya ke dokter sehingga dokter bisa segera memberikan penanganan medis lebih lanjut.
More Stories
Harga Mobil Mobilio Baru Tahun 2022
Komposisi Portofolio Saham yang Bagus
Keunikan Tari Kecak Sebagai Warisan Budaya Indonesia